Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Risk Perception dan Kualitas Informasi Akuntansi Terhadap Keputusan Investasi Pada Investor di Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah 34 responden. Teknik pengambilan sampel adalah menggunakan teknik sampel jenuh yang menjadikan seluruh populasi sebagai sampel. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Risk perception pada investor Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari tidak memiliki pengaruh terhadap keputusan investasi di masa pandemi, (2) Kualitas informasi akuntansi pada investor Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari memiliki pengaruh terhadap keputusan investasi di masa pandemi.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call