Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan agar mengetahui efektivitas penggunaan media pop up pintar dalam program pendidikan karakter di sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan desain studi kasus dengan subjek peneltian terdiri dari siswa-siswa kelas 4-6 SD dan guru-guru yang terlibat dalam implementasi program pendidikan karakter menggunakan media pop up pintar selama satu semester. Instrumen pengumpulan data meliputi observasi langsung pada saat kegiatan pembelajaran dilaksanakan, wawancara mendalam dengan beberapa orang siswa dan guru, serta dokumentasi berupa catatan pengamatan selama proses pembelajaran. Data dianalisis secara deskriptif dengan menguraikan hasil-hasil pengamatan ke dalam bentuk naratif serta dilengkapi dengan kutipan langsung dari informan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pop-up pintar mampu meningkatkan sikap positif, nilai moral, serta etika sosial bagi para siswa di sekolah dasar. Teknologi visualisasi tiga dimensi ini juga meningkatkan motivasi belajar serta antusiasme peserta didik dan membantu guru memberikan gambaran yang lebih jelas tentang materi pelajaran. Namun demikian, kesuksesan program pendidikan karakter tidak hanya bergantung pada satu metode atau teknologi saja melainkan harus ada dukungan sistematis dari berbagai pihak seperti keluarga dan lingkungan sekitarnya. Implementasi program pendidikan karakter melalui media pop up pintar juga harus dilakukan secara terus-menerus dan berkelanjutan untuk memperoleh hasil yang optimal dalam membentuk karakter siswa.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.