Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan peningkatan mutu pembelajaran melalui penerapan Supervisi akademik. Penelitian tindakan kelas difokuskan pada proses pembelajaran menggunakan metode Penelitian Tindakan Sekolah. Tindakan yang dilakukan dalam penelitian berupa pelaksanaan supervisi akademik oleh kepala sekolah. Pemberian supervisi akademik yang diberikan kepala sekolah akan terjadi peningkatan mutu pembelajaran guru di Kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Secara umum terlihat peningkatan mutu pembelajaran dari mulai pra siklus, siklus 1, dan siklus 2. Dimana pada pra siklus mutu pembelajaran berada pada nilai rata-rata sebesar 77,31, kemudian meningkat menjadi 81,38 pada siklus 1, dan menjadi 85,18 pada siklus 2. Saran peneliti adalah supervisi akademik harus lebih didukung dengan penyediaan sarana dan prasarana yang mencukupi. Guru sebaiknya lebih kreatif dalam pembelajaran dan penilaian pembelajaran, karena terlihat dari penelitian bahwa proses pembelajaran dan penilaian pembelajaran merupakan hal utama dalam peningkatan mutu pembelajaran.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.