Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan hasil belajar matematika menggunakan media “JUKU”. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang dilakukan melalui empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan evaluasi/refleksi. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IIB SD Muhammadiyah 23 Surakarta, dengan jumlah 28 peserta didik. Data penelitian ini diperoleh melalui observasi dan tes tertulis yang diberikan oleh peneliti melalui soal evaluasi. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu minat dan hasil belajar matematika materi penjumlahan dan pengurangan peserta didik meningkat. Pada siklus I diperoleh hasil rata-rata untuk minat belajar matematika peserta didik dengan persentase 68,74% dan pada siklus II peserta didik telah mengalami peningkatan dengan persentase 87,71%. Selain itu, hasil belajar matematika peserta didikpun juga meningkat. Dari persentase rata-rata hasil belajar pada siklus I sebesar 69,39% dan persentase ketuntasan sebesar 60,71%. Kemudian pada siklus II terjadi peningkatan rata-rata hasil belajar sebesar 88,67% serta persentase ketuntasan belajar juga meningkat sebesar 85,71. Sehingga dapat disimpulkan bahwa telah terjadi peningkatan pada minat dan hasil belajar matematika peserta didik setelah diberikan perlakuan menggunakan media “JUKU”.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call