Abstract

Efikasi diri dalam bermedia sosial adalah seberapa baik dan sejauh mana individu merasa diri mereka sendiri dapat berinteraksi satu sama lain di media sosial serta sejauh mana mereka merasa mampu untuk bertindak di dalam dunia virtual tersebut sebagai respons terhadap tuntutan dari instruksi tertentu yang diberikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengadaptasi alat ukur Social Network Site Self-Efficacy Scale (SNS-SES) dari Ruggieri et al. (2023) ke dalam bahasa Indonesia. Partisipan pada penelitian ini sebanyak 208 partisipan dengan rentang usia 16 sampai 54 tahun yang menggunakan media sosial. Metode analisis psikometri yang dilakukan berupa analisis aitem, validitas konstruk dengan menggunakan Confirmatory Factor Analysis (CFA), dan reliabilitas menggunakan Alpha Cronbach. Hasil penelitian menunjukan nilai Alpha Cronbach sebesar 0.906 dan hasil CFA menunjukkan bahwa model sudah fit dengan nilai-nilai faktor loading butir lebih dari 0.5.

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.