Abstract

Onikomikosis merupakan suatu infeksi jamur pada kuku yang dapat disebabkan oleh dermatofita, non-dermatofita, dan yeast, sedangkan tinea unguium merupakan suatu infeksi oleh golongan dermatofita pada kuku. Onikomikosis diketahui terjadi pada 2-18,5% populasi di seluruh dunia dimana 4-20 kali lebih sering terdapat pada kuku jari kaki dibandingkan kuku jari tangan. Pada pasien sistemik lupus eritematosus dilaporkan 25% mengalami adanya perubahan kuku dimana abnormalitas yang paling sering ditemukan adalah onikolisis. Berikut dilaporkan pasien wanita berusia 27 tahun dengan keluhan kuku jari kaki kiri yang rusak dan rapuh disertai gatal. Dari pemeriksaan dermatologis digiti I-V pedis sinistra didapatkan discoloration dan onychodystrophy. Pemeriksaan KOH 20% pada potongan kuku menunjukkan gambaran hifa panjang bercabang. Hasil kultur jamur menunjukkan pertumbuhan Microsporum sp. Laporan kasus ini membahas tentang kasus jarang tinea unguium yang disebabkan Microsporum sp.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call