Abstract

Tujuan dari penelitian ini ialah: 1) Menemukan perbedaan perceived social support pada mahasiswa perantau & lokal, 2) Mengukur tingkat PSS mahasiswa perantau, 3) Mengukur tingkat PSS mahasiswa lokal, 4) Mengidentifikasi skor rendah pada butir skala PSS sebagai topik bimbingan klasikal. Jenis & desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif komperasi. Terdapat 105 responden yang terlibat, seluruhnya merupakan mahasiswa aktif di Yogyakarta. Pengambilan data memuat 2 jenis kuesioner, yaitu kuesioner terbuka sebagai penentu asal daerah responden dan kuesioner tertutup dengan Skala Likert yang berfungsi mengukur item Perceived Social Support mahasiswa antar kelompok sampel. Terdapat 40 item valid yang terbagi ke dalam 4 aspek, yaitu: 1) Penerimaan bantuan emosional; 2) Penerimaan bantuan informasi; 3) Penerimaan bantuan instrumental; 4) Penerimaan bantuan penilaian. Indeks reliabilitas Alpha Cronbach dari kuesioner ini sebesar 0,951. Pengujian selanjutnya memperoleh data yang berdistribusi tidak normal dan homogen. Karena hasil asumsi tidak terpenuhi, peneliti menggunakan uji beda non-parametrik Mann Whitney dengan bantuan program SPSS 26.0 for windows.Pemaparan hasil dari studi ini ialah: 1) Tidak ada perbedaan Perceived Social Support yang signifikan antara kelompok mahasiswa perantau & lokal; 2) Tingkat Perceived Social Support rata-rata mahasiswa perantau cenderung pada kategori tinggi; 3) Tingkat Perceived Social Support mahasiswa lokal cenderung pada kategori tinggi; 4) Terdapat 4 item kuesioner dengan jumlah capaian skor yang teridentifikasi rendah, sehingga topik bimbingan yang bisa diusulkan bertema “Aku & Mereka: Batasan Sosial & Personal.”.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call