Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapakan rahasia keluarga dalam kepribadian tokoh utama novel Fakta Diurai Waktu karya Rudi Agus Hartanto ditinjau melalui perspektif psikoanalisis dengan aspek id, ego, dan superego. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan sumber data novel Fakta Diurai waktu karya Rudi Agus Hartanto terbitan Sirus Media, cetakan pertama tahun 2021 dengan jumlah halaman 266. Data yang diambil dari novel ini berupa kutipan-kutipan tiap paragraf yang mengandung perspektif psikoanalisis. Metode pengumpulan data ini dengan model catat yang dimulai dari teknik baca dan pustaka. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa apsek id, ego, dan superego yang muncul dalam novel ini. 10 momen yang menjadi hasil penelitian memiliki 10 id, 10 ego, dan 10 superego, hal ini menyatakan bahwa ketiga aspek selalu berkaitan satu sama lain yang diawali dengan munculnya id dalam setiap momen yang terjadi pada novel ini. Aspek penelitian ini ditinjau dari setiap peristiwa yang terjadi dan dialami tokoh utama Harta dalam proses mengungkap rahasia dari keluarganya yang ternyata ada fakta disetiap proses perjalanan waktu.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call