Abstract

Penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bentuik-bentuk dan fungsi perunjukan pronomina persona pada tiga cerpen dalam kumpulan cerpen Menghardik Gerimis karya Sapardi Djoko Damono. Jenis penelitian yang digunaka yaitu penelitian kepustakaaan yaitu dengan jalan menggunakan studi lewat sejumlah bacaan atau referensi yang relevan yang berkaitan dengan pronomina persona. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut. Jenis pronomina persona pertama yang ditemukan ada dua, yaitu pronomina persona pertama tunnggal dan pronomina persona pertama jamak. Bentuk-bentuk pronomina persona pertama tunggal yaitu kata hamba, saya, aku, ku-, dan –ku dan bentuk pronomina persona pertama jamak yang ditemukan adalah kata kami dan kita. Bentuk pronomina persona kedua tunggal yang ditemukan adalah paduka, sampeyan, kau, kamu, dan –mu. Sedangkan pronomina persona kedua jamak tidak ditemukan. Jenis pronomina persona ketiga tunggal yang ditemukan adalah bentuk dia, ia dan –nya dan bentuk pronomina persona ketiga jamak adalah kalian. Sifat perujukan pronomina terdiri dari pronomina endofora baik bersifat anaforis maupun kataforis dan pronomina eksofora yang bersifat deiktis. Penelitian ini menunjukan terdapat tujuh bentuk pronomina persona pertama, lima bentuk pronomina persona kedua, dan empat bentuk pronomina persona ketiga. Sedangkan sifat perunjukan pronomina yaitu pronomina endofora dan eksofora.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.