Abstract

Kereta api saat ini telah menjadi salah satu transportasi umum yang populer untuk perjalanan jarak menengah dan jauh. Jumlah penumpang KA sulit diprediksi saat musim liburan. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi jumlah penumpang kereta api menggunakan metode Seasonal Autoregressive Integrated Moving Average (SARIMA). Tahapan yang digunakan dalam penelitian ini meliputi (1) persiapan dataset, (2) data preprocessing, dan (3) pengujian dan metode eksperimen. Model SARIMA yang diperoleh adalah ARIMA(2,1,0)(0,1,2)[12] dengan nilai AIC sebesar 2379,265. Sebuah model diagnostik dilakukan, dan ditemukan bahwa model tersebut cukup baik. Sehingga metode SARIMA yang digunakan dalam memprediksi penumpang adalah akurat.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call