Abstract

Pengelolaan persediaan barang logistik umum Rumah Sakit Swasta X di Surabaya Selatan masih belum maksimal. Hal tersebut dibuktikan dengan kejadian stockout dan stagnant pada beberapa jenis barang. Dampak dari adanya stockout dan stagnant adalah potensi lost profit. Berdasarkan masalah tersebut perlu adanya penelitian untuk mengidentifikasi seberapa besar potensi penghematan biaya yang didapatkan jika menggunakan Metode EOQ. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan desain cross-sectional. Unit analisis pada penelitian ini adalah barang ATK, ART dan cetakan sebanyak ±1000 item dan sampel sebanyak 248 item. Pemilihan sampel didasarkan pada metode ABC. Metode pengumpulan data dengan cara observasi dan wawancara. Analisis data menggunakan telaah dokumen menggunakan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat penghematan biaya sebesar Rp. 17.837.325. Rumah Sakit Swasta X di Surabaya Selatan dapat menggunakan metode EOQ (Economic Order Quantity) untuk pengendalian persediaan barang logistik umum. Penelitian selanjutnya dapat memasukkan komponen diskon, biaya pemesanan, biaya penyimpanan dan jumlah maksimal barang yang dapat disimpan di gudang.

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.