Abstract
Kepulauan Bangka Belitung merupakan wilayah yang dilalui oleh sabuk timah asia tenggara. Sabuk timah ini membawa mineral pembawa timah dan berasosiasi dengan logam tanah jarang (LTJ). Toboali merupakan Kecamatan yang berada di Kabupaten Bangka Selatan. Tahap eksplorasi yang dilakukan PT Timah memungkinkan untuk sekaligus mengidentifikasi unsur logam tanah jarang. Sampel diambil dengan menggunakan mesin bor sonic hingga kedalaman 5 meter. Setiap 1 meter diambil 1 sampel yang dimasukkan kedalam plastik transparan dan diberi label. Terdapat 100 sampel yang diuji dengan di laboratorium menggunakan X-RD (X-ray Diffraction), XRF, Scanning Electron Microscope (SEM) dan Inductively Coupled Plasma (ICP). Dari hasil pengamatan dan analisis laboratorium diketahui terdapat 5 unsur LTJ yang paling dominan ditemui pada setiap sampel yaitu Serium (Ce) rata-rata 61,92 ppm, Ittrium (Y) rata-rata 34,6 ppm , Lantanum (La) rata-rata 27,55 ppm, Neodimium (Nd) rata-rata 27,55 dan Samarium (Sm) rata-rata 2,82. Pengambilan sampel atau eksplorasi menggunakan mesin bor sonic perlu dilakukan evaluasi untuk mendapatkan tingkat keakuratan sampel dan data yang lebih baik
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have
Similar Papers
Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.