Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa terhadap pelaksanaan pembelajaran biologi di tengah wabah Covid-19 di SMA Negeri 1 Kampar Kiri Hilir Kabupaten Kampar Tahun Ajaran 2020/2021, berjumlah 73 orang siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode survei. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket, wawancara, lembar observasi dan dokumentasi. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 73 siswa, diambil dari semua siswa kelas XI IPA. Angket yang disebarkan terdiri dari 25 item pernyataan. Berdasarkan hasil penelitian dapat dilihat Persepsi siswa terhadap pelaksanaan pembelajaran biologi berbasis E-learning di tengah wabah Covid-19 di SMA Negeri 1 Kampar Kiri Hilir Kabupaten Kampar Tahun Ajaran 2020/2021 memberikan respon positif yang memperoleh nilai rata-rata sebesar 61,36%, termasuk dalam kategori baik. Pada sub indikator tertinggi media pembelajaran termasuk kategori baik dengan persentase 71,37%, banyak siswa dapat menguasai aplikasi pembelajaran dengan baik. Sedangkan sub indikator terendah pada sub indikator materi ajar yang berada pada kategori cukup dengan persentase 54,41%, banyak siswa kesulitan dalam memahami materi, kurang maksimal untuk menguasai materinya dikarenakan pembelajaran secara daring.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.