Abstract

Sampah merupakan sisa kegiatan sehari hari manusia atau proses alam yang jika biarkan tertumpuk tanpa adanya penanggulangan dari masyarakat maka dapat menimbulkan berbagai dampak negatif bagi kesehatan dan lingkungan. Dampak yang ditimbulkan diantaranya penyakit diare, tifus, penyakit kulit, serta penyakit yang dapat menyebar melalui rantai makanan. Selain itu, dapat mencemari air yang ada serta dapat mengancam keberadaan organisme di dalamnya Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dan peran serta masysrakat dalam kebersihan lingkungan melalui edukasi dengan media leafet kepada peserta. Berdasarkan pendataan didapatkan bahwa 44,77% warga kelurahan 13 ulu RT.09, RT.10, RT.11, dan RT.12 memiliki kurangnya kesadaran terhadap pengelolaan sampah. Edukasi kesehatan tentang pengolahan sampah yang baik dan kegiatan gotong royong yang melibatkan mahasiswa dan peran serta masyarakat dapat membantu masyarakat memahami pentingnya memiliki perilaku hidup bersih dan sehat dengan bebas sampah di lingkungan sekitar.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call