Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian probiotik dengan dosis yang berbeda pada pakan terhadap pertumbuhan benih ikan bawal bintang (Trachinotus blochii). Penelitian ini dilaksanakan selama 30 hari yaitu pada tanggal 29 Januari sampai tanggal 2 Maret, 2018 yang bertempat di Balai Perikanan Budidaya Laut (BPBL) Lombok. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 4 ulangan yaitu: P1 pemberian probiotik 25 ml/kg pakan sebagai kontrol, P2 pemberian probiotik 30 ml/kg pakan , P3 pemberian probiotik 35 ml/kg pakan, dan P4 pemberian probiotik 40 ml/kg pakan. Data yang diperoleh di analisa menggunakan analysis of variance (ANOVA) pada taraf yang nyata 5% dengan menggunakan program SPSS dan dilakukan uji lanjut Tukey dengan taraf nyata 5% untuk mengetahui perlakuan yang terbaik. Parameter yang diamati yaitu pertumbuhan berat mutlak, panjang mutlak, tingkat kelangsungan hidup dan kualitas air. Hasil penelitian menunjukan pemberian probiotik memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup benih ikan bawal bintang (Trachinotus blochii). Dosis probiotik terbaik yaitu 40 ml/kg pakan yang dapat memberikan pengaruh optimal terhadap pertumbuhan benih ikan bawal bintang (Trachinotus blochii).

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call