Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Bahan Ajar Modul Pada Materi Sistem Pernapasan Makhluk Hidup Kelas V MI. Jenis penelitian yang digunakan adalah research and development(R&D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementatuon, Evaluation). Subjek uji coba dalam penelitian ini peserta didik kelas V MIS Serre Kabupaten Bulukumba. Berdasarkan hasil uji coba terbatas yang dilakukan, diperoleh bahwa hasil validasi kategorikan valid dengan nilai sebesar 4,2. (2) tingkat kepraktisan modul berada pada ketegori sangat baik. (3) tingkat keefektifan modul dilihat dari kemampuan guru mengelola pembelajaran dengan rata-rata 4,7 berada pada kriteria sangat baik. Aktivitas peserta didik dengan rata-rata 86,7%, hasil analisis aktivitas peserta didik tersebut berada pada kategori sangat aktif dan tes hasil belajar peserta didik mendapatkan nilai rata-rata 87. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa modul pembelajaran IPA berbasis Mind Mapping pada materi sistem pernafasan makhluk hidup ini layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call