Abstract

Salah satu faktor yang mendorong per­kem­bangan bank syariah ialah literasi keuangan syariah dan inklusi keuangan syariah yang dimiliki oleh masyarakat Penelitian ini bertu­juan untuk menginvestigasi pengaruh tingkat literasi keuangan syariah dan inklu­si keuangan syariah terhadap minat menggunakan produk dan jasa bank syariah di Kelurahan Kenanga Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon, dengan meng­gunakan metode penelitian kuantitatif dengan studi lapangan. Data pene­litian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linear berganda melalui bantuan program IBM SPSS Statistic version 23. Hasilnya menun­jukkan bahwa secara parsial maupun simultan literasi keuangan syariah dan inklusi ke­uangan syariah berpengaruh signifikan serta memiliki hubungan positif terhadap minat menggunakan produk dan jasa bank syariah di Kelurahan Kenanga Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon.

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.