Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh pengungkapan lingkungan dalam memediasi hubungan antara tata kelola dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan pada Perusahan PROPER. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2019 sampai 2022. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 540 data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mekanisme tata kelola dan profitabilitas meningkatkan nilai perusahaan artinya investor cenderung melihat mekanisme tata kelola dan profitabilitas sebagai sinyal dalam menentukan keputusan investasi. Pengungkapan lingkungan tidak dapat meningkatkan nilai perusahaan, investor tidak memandang dan pengungkapan lingkungan sebagai isu yang menarik dan dianggap tidak memiliki kandungan informasi. Hasil penelitian ini juga membuktikan bahwa tata kelola dan profitabilitas tidak dapat meningkatkan nilai perusahaan melalui pengungkapan lingkungan.
 Kata Kunci: Penungkapan Lingkungan, Nilai Perusahaan, Mekanisme Tata Kelola, Profitabilitas.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call