Abstract

Artikel ini membahas tentang kondisi lingkungan; hutan dan lahan yang dibingkai oleh berita online. Berfokus pada kondisi hutan dan lahan di provinsi NTB (Indonesia), kami mengidentifikasi konten artikel dari berita lokal online. Analisis isi berita lokal online didasarkan pada koding yang telah ditentukan sebelumnya. Studi empiris kualitatif didasarkan pada (n = 31) berita di SuaraNTB.com yang membahas masalah kondisi hutan. Kemudian, konten dianalisis dengan software NVIVO 12 plus sebagai alat analisa data kualitatif, dengan beberapa tampilan query, serta memilih dari Robbert M. Etnman (1993) sebagai pisau analisanya untuk beberapa elemen kunci seperti mendefinisikan masalah, mendiagnosis penyebab, membuat penilaian moral, dan rekomendasi. Secara keseluruhan, berita lokal online yang disiarkan oleh berita online SuaraNTB menyiratkan perlu adanya kebijakan pemerintah untuk menangani hutan yang semakin kritis. Lalu, motif dibalik masalah lingkungan; hutan dan lahan tersebut juga telah dibahas. Artikel ini berkontribusi untuk menghasilkan penyebab kompleksitas latar belakang hutan yang tidak lestari di provinsi NTB dan sebagai bahan utama untuk penelitian lebih lanjut.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call