Abstract

Tujuan Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah untuk mengajarkan mitra usaha tentang hal-hal berikut: (1) pemahaman tentang konsep penentuan dan perhitungan harga pokok penjualan entitas; (2) pemahaman tentang pengelompokan dan pengikhtisaran biaya bahan baku, biaya tenaga kerja, dan biaya overhead; (3) pemahaman tentang konsep penyusunan dan pembuatan laporan harga pokok penjualan; (4) pendampingan prosedur klasifikasi atau pengelompokan transaksi, membuat catatan kas, membuat jurnal transaksi, posting ke buku besar, dan penyusunan laporan harga pokok penjualan; dan (5) kegiatan Pengabdian Masyarakat ini memanfaatkan penyuluhan, pelatihan, dan pendampingan melalui penyampaian presentasi materi oleh tim pengabdian masyarakat. Melalui aplikasi Zoom, serta diskusi dengan peserta yang dipandu oleh moderator. Sangat penting bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah untuk menerapkan hasil untuk memahami lingkungan persaingan yang dihadapi. Ini terutama berlaku untuk pengambilan keputusan dalam upaya keberlanjutan usahanya. Dalam menentukan harga pokok penjualan peserta pelatihan harus memilah dan mengelompokan biaya-biaya secara akurat dan tepat dan harus menggolongkan ke dalam tiga golongan biaya yaitu biaya bahan baku, biaya tenaga kerja dan biaya pembantu. Umpan balik dan masukan dilakukan melalui kuesioner yang dilakukan melalui aplikasi formulir yang tersedia melalui Google. Hasil evaluasi pelaksanaan Pengabdian Masyarakat, baik secara langsung maupun melalui kuesioner, menunjukkan bahwa peserta puas dengan kegiatan pelatihan ini. Tujuan Pengabdian Masyarakat ini bisa tercapai karena peserta mendapatkan manfaat berupa pengetahuan, pemahaman, dan keahlian dalam menghitung harga pokok penjualan serta mengambil keputusan untuk menaikan harga jual agar memperoleh keuntungan yang ditargetkan.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.