Abstract

Pengabdian masyarakat merupakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi yang dilakukan untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat luas. Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membantu melakukan dan menentukan strategi pengelolaan dan pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang mandiri secara ekonomi dan sosial melalui penerapan aplikasi teknologi tepat guna hasil dari inovasi riset yang telah dilakukan. Permasalahan yang menjadi fokus dalam penerapan program pengabdian masyarakat ini adalah bagaimana cara kelompok usaha yoghurt drink dapat menerapkan teknologi diversifikasi yoghurt drink, bagaimana penggunaan kemasan produk yoghurt drink yang bagus, dan bagaimana cara meningkatkan kapasitas pengelolaan usaha melalui kapasitas pemasaran produk secara offline dan online. Untuk meningkatkan keberlanjutan usaha melalui eksistensi produk di pasaran dilakukan dengan metode penerapan teknologi tepat guna modern berskala sedang dalam proses produksi, penerapan teknologi diversifikasi produk melalui yoghurt drink rempah dari ekstrak bunga kecombrang dan berbagai varian rasa teh bunga kecombrang yang mana produk tersebut merupakan hasil-hasil riset dari riset yang telah dilakukan sebelumnya sekaligus penerapan kemasan produk yang lebih bagus untuk menjaga kualitas dari produk yoghurt yang dikemas sekalian sebagai ajang untuk menarik lebih banyak konsumen. Selain itu, dilakukan pula pelatihan dan penyuluhan mengenai proses pengolahan yoghurt kecombrang, Good Manufacturing Practice (GMP) tentang produk olahan yoghurt kecombrang, strategi pemasaran produk yang efektif secara offline dan online sehingga dapat menjangkau market yang lebih luas, dan pencatatan keuangan yang efisien melalui preferensi konsumen. Hasil dari program pengabdian masyarakat ini mampu meningkatkan manajemen pengelolaan usaha mikro UMKM Yoghurt Sehati secara lebih efektif dan efisien untuk jangka waktu yang panjang dalam upaya untuk meningkatkan nilai ekonomi atau daya jual dari produk yoghurt drink kecombrang melalui kapasitas pemasaran produk dengan metode pemasaran online dan offline secara lebih efektif dan kompetitif dengan produk lain di pasaran.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call