Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh macam nutrisi terhadap pertumbuhan dan produksi beberapa varietas kedelai yang dikembangkan dengan metode vertigasi wick sistem pada lahan terdampak rob dan interaksinya. Penelitian telah dilaksanakan di Desa Klidang Wetan, Kec Batang, Kab Batang pada bulan Maret sampai Juni 2021 dengan ketinggian 5 mdpl. Rancangan percobaan yang digunakan Split Plot terdiri atas 2 faktor dengan 3 ulangan. Faktor pertama macam nutrisi (N) sebagai main plot (N0 = Kontrol, N1 = AB Mix, N2 = Pupuk Phonska, N3 = NPK Mutiara) dan faktor kedua adalah macam varietas (V) sebagai sub plot (V1 = varietas Anjasmoro, V2 = varietas Deja 1, V3 = varietas Dega 1). Data dianalisis dengan uji F, jika berbeda nyata dilanjutkan dengan LSD 5%. Variabel yang diamati tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, panjang akar terpanjang, diameter batang, berat segar tanaman, total volume nutrisi, jumlah bintil akar aktif, berat polong per tanaman, jumlah polong per tanaman, dan volume akar. Hasil penelitian menunjukkan macam nutrisi berbeda sangat nyata terhadap jumlah daun, luas daun, panjang akar terpanjang, berat segar tanaman, dan berat polong per tanaman. Macam nutrisi terbaik dicapai pada perlakuan AB Mix. Macam varietas berbeda nyata terhadap total volume nutrisi, jumlah bintil akar aktif dan volume akar. Hasil terbaik dicapai pada perlakuan varietas Deja1. Interaksi antara macam nutrisi dengan varietas berbeda tidak nyata terhadap semua variabel pengamatan.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call