Abstract

Kanker hati merupakan jenis kanker yang menempati urutan ketiga yang menyebabkan kematian terbanyak di dunia dan sulit disembuhkan. Tidak sedikit tindakan berkelanjutan yang harus dijalani oleh penderita kanker hati untuk bertahan hidup. Sehingga bukan hanya fisik yang terkena dampak namun secara psikologis dan spiritual juga trauma. Oleh karena itu klien dengan kanker hati membutuhkan perawatan paliatif untuk mengurangi penderitaan dan meningkatkan kualitas hidupnya. Studi kasus ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intervensi self-book art therapy pada pasien paliatif kanker hati dengan masalah kecemasan. Penelitian ini berlangsung 7 hari menggunakan metode studi kasus yang terdiri dari kajian kebutuhan dan intervensi diberikan buku self-book art therapy untuk diisi dan kemudian nantinya buku yang telah diisi dievaluasi secara verbal (tanya pada pasien) dan juga visual (hasil tulisan atau gambar dalam buku). Hasil pengisian dan konfirmasi buku jurnal yang telah diisi ditemukan beberapa data yang sebelumnya tidak dapat tergali dalam pengkajian, selain itu juga hasil akhir menunjukkan adanya penurunan tingkat kecemasan yang dialami oleh pasien yang diungkapkan secara verbal dan tulisan dalam self-book art therapy setelah dilakukan intervensi. Kesimpulannya, self-book art therapy berpengaruh positif pada pasien untuk menurunkan tingkat kecemasan dan juga dapat menjadi media untuk menggali lebih dalam terkait isi pikiran, perasaan, dan emosi pasien.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call