Abstract

Abstrak Kemajuan arus modernisasi yang bersamaan dengan kemajuan ilmu pengetahuan teknologi (IPTEK) akan semakin mewarnai komunikasi ataupun hubungan yang berlangsung di masyarakat secara luas. Terlebih kembali kehidupan beragama yang itu merupakan inti sendi manusia di dalam menjalankan aktifitasnya di masa modernisasi ini. Upaya dan langkah perfentif di dalam membersamai perkembangan arus modernisasi ini adalah dengan selalu memperhatikan kaidah-kaidah nilai dan implementasinya bagi kehidupan. Ditambah konsentrasi para pegiat dakwah untuk terus memperhatikan terbarukannya pola dan dinamika penyampaian pesan agama, baik metode, strategi, dan sikap di dalam mengantisipasi kecenderungan masyarakat. Da’I dalam hal ini harus terus dituntut selalu menginofasi motodeloginya di dalam menyampaikan pesan-pesan dakwah. Sebab perkembangan zaman dan globalisasi akan mudah menggerus pola-pola lama dan menghilang jikalau tidak ada upaya di dalam menginofasinya secara efektif. Penelitian ini adalah upaya peninjauan integrasi strategi dakwah era modern yang dinamis seiring dengan perubahan zaman. Dengan mengedepankan kualitatif deskriptif sebagai tabulasi dan kemasan datanya adalah literature riview atau kajian pustaka (library reaserch). Dengan luaran adalah da’I mampu mengintegrasikan arus modernisasi ini kedalam dakwahnya. Sehingga dakwah ini tetap bernilai pesan Islamnya, namun juga tidak meninggalkan perkembangan pengetahuan dan teknologi yang dijadikan sebagai alat (wasilah dakwah). Artinya pendakwah mampu turut dan ikut serta di dalam meramaikan perkembangan zaman yang berupaya menjelaskan syariat Islam dari sisi modernisnya. Dan orientasi dakwah di era ini adalah bagaiman pendekatan dakwah kepada mad’u yang secara notabene adalah akumulasi masyarakat modern dengan mengikuti trend masyarakatnya. Dengan menggunakan metode bi al tadwin atau pemanfaatan media dan langkah perfentif pendekatan bil hikmah wal mauizah hasanah. Selaras dengan da’I merupakan individu yang harus juga mampu menguasai wawasan materi, metode, media, IPTEK yang relevansi penyampaian pesan dakwah kepada mad’u adalah masyarakat modern. Kata Kunci: Integrasi Gerakan Dakwah, Modernisasi dan Perkembangan Teknologi

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call