Abstract

Angka penemuan kasus TB Paru di Puskesmas Noebeba masih rendah dan belum mencapai target minimal nasional yang ditetapkan yaitu 70%. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan program pengendalian TB Paru di Puskesmas Noebeba Kecamatan Noebeba Kabupaten TTS Tahun 2021. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan pada penelitian berjumlah 4 orang yaitu Kepala Puskesmas/Dokter, Pengelola Program TB, dan 2 Perawat yang ditentukan menggunakan teknik purposive sampling berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan. Kriteria dalam penelitian ini yaitu orang-orang yang terlibat langsung dalam program pengendalian TB Paru di Puskesmas Noebeba dan bersedia menjadi informan penelitian. Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan dan verifikasi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2021 hingga Januari 2022. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Puskesmas mengalami kekurangan dana dan mikroskop belum tersedia, kesulitan ekonomi untuk biaya transportasi pemeriksaan, kurangnya pengetahuan dan kesadaran masyarakat untuk mau berobat atau memeriksakan dirinya ke Puskesmas. Diharapkan lebih meningkatkan upaya penemuan kasus secara aktif, pengadaan mikroskop, dan penyuluhan.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.