Abstract
Program vaksinasi covid-19 merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19, namun masyarakat yang sudah divaksin masih berpotensi untuk tertular dan menularkan Covid-19. Upaya penanganan pandemi Covid-19 tidak hanya bertumpu pada vaksinasi Covid-19, tetapi harus diimbangi dengan protokol kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui determinan kepatuhan protokol kesehatan pada mahasiswa FKM Undana pasca vaksinasi Covid-19. Jenis penelitian yan digunakan adalah observasional analitik dengan desain cross-sectional. Sampel penelitian ini terdiri dari 296 mahasiswa dengan teknik pengambilan secara Stratified random sampling. Analisis data dilakukan dengan analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji chi-square dan fisher exact. Hasil penelitian menunjukkan bahwa determinan yang berhubungan dengan kepatuhan protokol kesehatan pasca vaksinasi Covid-19 adalah pengetahuan (ρ = 0,000), sikap (ρ = 0,000), motivasi (ρ= 0,000), ketersediaan sarana prasarana (ρ = 0,000), dan dukungan keluarga (ρ = 0,000). Mahasiswa FKM diharapkan untuk menerapkan protokol kesehatan walaupun sudah divaksinasi Covid-19 dan dapat menjadi panutan yang baik di tengah masyarakat serta menggunakan berbagai pendekatan promosi kesehatan untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya penerapan protokol kesehatan setelah vaksinasi Covid-19.
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have
More From: Pancasakti Journal Of Public Health Science And Research
Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.