Abstract

Latar belakang: Keselamatan berkendara / safety riding adalah upaya yang dilakukan untuk meminimalkan tingkat bahaya dan memaksimalkan keselamatan dalam berkendara guna menciptakan suatu kondisi yang mana kita berada pada titik tidak membahayakan pengendara lain dan menyadari potensi bahaya yang dapat terjadi di sekitar kita serta memahami tindakan pencegahan dan penanggulangannya, dan menguasai tata cara berkendara dengan baik. Tujuan: Penelitian bertujuan untuk mengetahui Hubungan Sikap Persepsi dan Keterampilan Mengendara Siswa Terhadap Perilaku Keselamatan Berkendara Safety Riding di SMKN 2 LUWU Tahun 2023. Metode: Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional yaitu penelitian yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antara variabel dimana variabel independen dan variabel dependen di identifikasi pada waktu yang bersamaan. Hasil: Penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara sikap berkendara dengan perilaku keselamatan berkendara sepeda motor pada siswa SMKN 2 LUWU Tahun 2023. Kemudian ada hubungan antara persepsi dengan perilaku keselamatan berkendara sepeda motor pada siswa SMKN 2 LUWU Tahun 2023. Dan ada hubungan antara keterampilan mengemudi dengan perilaku keselamatan berkendara sepeda motor pada siswa SMKN 2 LUWU Tahun 2023. Kesimpulan: Penelitian ini menyimpulkan bahwa ada hubungan antara sikap, persepsi, dan keterampilan berkendara dengan perilaku keselamatan berkendara sepeda motor pada siswa SMKN 2 LUWU Tahun 2023.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call