Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi minat membaca siswa kelas IV SD Negeri 117 Palembang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, wawancara, dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis data menggunakan persentase, reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan (conclusion drawing). Berdasarkan hasil penelitian dapatdiketahui bahwa total jawaban angket sebesar 1712 dan skor maksimum sebesar 2280 dengan persentase sebesar 75,09%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi minat membaca siswa kelas IV SD Negeri 117 Palembang berdasarkan lingkungan keluarga sebesar 75,09% dengan kategori tinggi. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa total jawaban angket sebesar 1749 dan skor maksimum sebesar 2280 dengan persentase sebesar 75,09%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi minat membaca siswa kelas IV SD Negeri 117 Palembang berdasarkan kurikulum sebesar 76,71% dengan kategori tinggi. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa total jawaban angket sebesar 1781 dan skor maksimum sebesar 2280 dengan persentase sebesar 78,11%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi minat membaca siswa kelas IV SD Negeri 117 Palembang berdasarkan sarana prasarana sebesar 78,11% dengan kategori tinggi.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call