Abstract

Desa Kali Besar adalah salah satu Desa di Kecamatan Kurau yang ada di Kabuaten Tanah Laut. Desa Kali Besar memiliki dengan topografi permukaan tanah tergolong rendah, dimana batas wilayah sebelah barat berbatasan dengan Desa Handil Nagara, sebelah utara berbatasan dengan desa Birayang Bawah, dan sebelah barat berbatasan dengan desa Kayu Abang.Desa Kali besar tergolongan daerah yang memiliki potensi ekonomi yang terbatas, mayoritas masyarakatnya bekerja di bidang pencari ikan dan bertani yang sifatnya instan dan menunggu bisa tahunan belum lagi jika terjadi serangan hama yang menyebabkan mareka gagal panen untuk pertani, sehingga biasanya masyarakat yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan bekerja keluar daerah. selain itu sumber daya manusia yang dimiliki desa Kali Besar menjadi poin penting dalam perkembangan dan kemajuan desa Kali Besar. Melimpahnya hasil perikanan di Desa Kali Besar membuat masyarakat mengawetkan ikan dengan membuatnya menjadi pakasam dan samu (ikan air tawar yang diawetkan dengan menggunakan garam dan beras ketan yang sudah disangrai dengan rasa sedikit asam) kemudian dikemas dengan baik sehingga layak untuk dipasarkan. dan potensi ikan air tawar yang dimiliki Desa Kali Besar tersebut yang sudah dikemas dengan diversifikasi / keaneka ragaman produk menjadi pakasam dan samu, maka diperlukan diversifikasi dengan bentuk yang lain dan dapat meningkatkan penghasilan tambahan dari diversifikasi / keaneka ragaman produk yaitu ikan asap, suatu proses dimana ikan dimasukan kedalam suatu oven yang sudah diatur suhunya dan waktu untuk pengasapan ikan agar ikan lebih tahan lama dan menambah cita rasa pada ikan dengan penambahan garam pada ikan yang diasapkan.Kata Kunci : Pencari ikan, Ikan asap, alat pengasap ikan, otomatis

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call