Abstract

Toxic Workplace Invironment merupakan lingkungan yang terdapat perilaku narsistik terhadap sesama rekan kerja sehingga memberikan dampak buruk pada perusahaan Apollo Pamekasan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji dari dampak Toxic Workplace Invironment terhadap produktivitas karyawan di Apollo pamekasan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan analisis deskriptif dimana data- datanya bersumber dari buku dan jurnal. Sedangkan pendekatan kualitatif berupa observasi langsung dengan mendatangi lokasi. Dalam penelitian ini teknik pengumpuilan data yang digunakan adalah metode wawancara, tujuan wawancara ini adalah untuk mencatat dan mendokumentasikan informasi yang diberikan informan, dimana sumber data tersebut di kelompokkan menjadi dua yaitu data primer dan data sekunder. Sumber informan dalam penelitian ini adalah 16 orang dari 22 karyawan. Hasil dari penelitian ini adalah Toxic Workplace Invironment terhadap produktivitas karyawan memberikan dampak buruk terhadap perusahaan

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call