Abstract
Perancangan dasar sebuah konstruksi mold ditentukan melalui pertimbangan teknis yang terdiri dari bentuk produk, layout runner, posisi gate, dan lain-lain. Produk yang akan diteliti terdiri dari empat jenis yaitu handle, lock, male pin dan female pin. Permasalahan yang dihadapi pada penelitian kali ini adalah bentuk kontur 3D produk satu dengan yang lain sangat berbeda sehingga menyebabkan perbedaan berat yang cukup signifikan. Perbedaan kontur 3D setiap produk diprediksi akan membuat aliran plastik menjadi tidak balance. Penelitian kali ini menggunakan dua variabel bebas yaitu layout produk dan lebar gate. Variabel layout produk terdiri dari layout 1 (L1), layout 2 (L2) dan layout 3 (L3). Variabel lebar gate terdiri dari lebar gate 1 (W1) dan lebar gate 2 (W2). Dua variabel dikombinasikan dan dilakukan proses simulasi moldflow dengan menggunakan Solidwork MoldflowPlastic 2018 for education. Hasil yang didapatkan menunjukkan kombinasi variabel L3W1 merupakan kombinasi variabel yang paling baik diantara lima kombinasi variabel lainnya. Kombinasi variabel L3W1 secara simulasi moldflow didapatkan balance yang bagus, tidak didapatkan sinkmark, ditemukan sembilan titik weldlines dan enam titik air traps. Penggunaan MTC (Mold Temperature Control) dapat menyamarkan titik weldlines dan penambahan venting juga dapat menurunkan resiko terjadi air traps.
Published Version (Free)
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have