Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis literatur terkait prinsip-prinsip entrepreneurship yang terkandung dalam Surah Quraisy, dengan focus bagaimana prinsip-prinsip ini dapat menjadi landasan yang kokoh untuk pengembangan strategi bisnis berbasis syariah. Prinsip-prinsip yang terkandung dalam Surah Quraisy seperti mengacu pada paradigmatik Quranik dan Sirah Nubuwwah, mengembangkan strategi bisnis yang koheren, ketekunan, pembelajaran, dan pembiasaan, kemudian kepedulian sosial. Penelitian ini menunjukkan bahwa prinsip-prinsip ini dapat membantu pengusaha dalam mengembangkan strategi bisnis yang berkelanjutan, etis, dan bermanfaat bagi Masyarakat, sambal menjaga integritas dan kepatuhan nilai-nilai Islam. Prinsip-prinsip dalam Surah Quraisy memberikan landasan moral yang kuat untuk bisnis syariah, memastikan bahwa bisnis tersebut tidak hanya menghasilkan keuntungan, tetapi juga memberikan manfaat sosial yang positif dan adil bagi Masyarakat. Prinsip-prinsip ini menjadi pedoman yang penting bagi mereka yang ingin merintis bisnis yang memadukan keberhasilan materi dengan integritas moral dan nilai-nilai Islam.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call