Abstract

SMK N 1 Dumai adalah sekolah kejuruan yang memiliki berbagai macam jurusan. Salah satunya ialah Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Salah satu mata pelajaran yang dipelajari adalah Keamanan Jaringan Komputer. Keamanan Jaringan Komputer sudah mulai dipelajari oleh siswa kelas 3 tingkat sekolah menengah kejuruan jurusan TKJ, karena sangat dianggap perlu untuk dipelajari sebagai dasar untuk mengenal bagaimana memonitor akses jaringan dan mencegah penyalahgunaan sumber daya jaringan yang tidak sah. Dalam mempelajari Keamanan Jaringan Komputer siswa TKJ cenderung kesulitan memahami materi, karena guru hanya memberi penjelasan materi melalui buku. Siswa terkesan kurang paham dan jenuh dalam belajar jika hanya membaca buku dan gambar statis saja, sementara dalam pelajaran keamanan jaringan komputer perlu adanya sebuah animasi multimedia untuk lebih memperjelas isi materi pelajaran. Penelitian ini dibangun dengan mengadopsi metodologi penelitian Luther dengan tahapan penelitian pengonsepan, perancangan, pengumpulan bahan, pembuatan, pengujian, penyimpanan. Tujuan penelitian ini adalah membuat video animasi multimedia pembelajaran Keamanan Jaringan Komputer berbasis 2D. Aplikasi ini diharapkan untuk mempermudah pihak pengajar dalam memperjelas isi materi dan membuat siswa lebih paham dan termotivasi untuk belajar.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.