Abstract

Pariwisata di Indonesia merupakan sektor unggulan keempat yang menyumbangkan devisa negara paling besar setelah Minyak & Gas Bumi, Batu Bara dan Minyak Kelapa Sawit pada tahun 2013. Indonesia memiliki banyak potensi kepariwisataan yang dapat menjadi modal pembangunan untuk peningkatan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat Indonesia. Salah satu daya tarik wisata yang cukup banyak dikembangkan adalah wisata religi atau keagamaan. Namun masih sedikit upaya pemerintah dalam pengembangan objek wisata yang telah ada, sehingga belum dapat berkembang secara signifikan. Perkembangan agama buddha di Indonesia cukup pesat, dapat dilihat dari adanya rumah ibadah, tradisi dan peninggalan sejarah masyarakat Buddha yang telah dijadikan sebagai objek wisata. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi penyebaran agama buddha dan wisata sejarahnya. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan kualitatif. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa telah terjadi perkembangan objek wisata religi di Indonesia khususnya wisata religi agama buddha.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.