Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil analisis rencana pelaksanaan pembelajaran sekolah dasar mata pelajaran Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan berbasis kecakapan abad 21 di kabupaten Tapin. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan metode survey untuk melakukan dokumentasi dokumen rencana pelaksanaan pembelajaran guru PJOK Sekolah Dasar di 12 kecamatan di kabupaten Tapin untuk di analisis menggunakan instrumen penilaian yang telah dibuat. Hasil Penelitian ini adalah secara keseluruhan perangkat pembelajaran berupa rencana pelaksanaan pembelajaran mata PJOK berbasis kecakapan abad 21 di kabupaten Tapin menunjukkan dalam kategori “sangat baik” dengan persentase 33,33%, kategori “baik” dengan persentase 33,33%, kategori “cukup” dengan persentase 16,67%, kategori “kurang” dengan persentase 16,67%, dan kategori “sangat kurang” dengan persentase 0%. Hasil tersebut didasari pada tidak semua rencana pelaksanaan pembelajaran yang dibuat memuat komponen yang ada dalam instrumen penilaian. Akan tetapi, kecakapan abad 21 berupa 4C sudah diterapkan di rencana pelaksanaan pembelajaran dengan ditemukan dalam komponen kegiatan pembelajaran serta telah menggunakan pendekatan/metode/model pembelajaran yang mengarahkan implementasi kecakapan 4C serta HOTS (Higher Order Thinking Skill).

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call