Abstract

Abstrak: Dalam upaya untuk mengurangi dampak lingkungan dan ketergantungan pada bahan bakar fosil, pengembangan teknologi alternatif untuk menghasilkan dan mengelola energi menjadi krusial. Mobil listrik, merupakan salah satu solusinya. Salah satu cara pengisian ulang listrik pada mobil listrik adalah merancang bangun mekanisme pembangkit induksi elektromagnetik pada sistem suspensi. Sistem suspensi pada mobil telah dikenal memiliki potensi yang signifikan untuk menghasilkan energi dari pergerakan ini. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan mekanisme pembangkit induksi elektromagnetik yang terintegrasi pada sistem suspensi mobil hibrida. Metodologi penelitian melibatkan tahap perancangan konseptual, pembuatan prototipe, dan pengujian statis. Hasil pengujian ini menunjukkan alat dapat mengisi battery dengan kapasitas 12 volt. Waktu efektif yang diperlukan ke empat alat untuk mengisi penuh battery dengan kapasitas 12 volt 2 ampere hour adalah 1 jam 27,66 menit. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa mekanisme pembangkit induksi elektromagnetik mampu menghasilkan energi listrik dengan tingkat efisiensi yang memadai dan energi yang dihasilkan dapat disimpan dan digunakan sebagai sumber daya tambahan untuk sistem mobil hibrida.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call