Abstract

Konflik dalam lembaga pendidikan merupakan fenomena yang penting untuk dipahami karena dapat memengaruhi dinamika pembelajaran dan pengembangan peserta didik. Artikel ini membahas asal-usul konflik, penyebabnya, serta dampaknya dalam konteks pendidikan. Metode penelitian yang diterapkan adalah studi literatur, dengan mengumpulkan informasi dari berbagai sumber seperti buku, jurnal, dan artikel ilmiah. Penelitian ini menemukan bahwa konflik seringkali berasal dari perbedaan nilai, tujuan, dan ketergantungan antara individu atau kelompok. Selain itu, konflik dapat muncul dari sumber daya yang terbatas dan masalah komunikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konflik dapat bersifat konstruktif, mendorong kreativitas dan inovasi, tetapi juga dapat menyebabkan dampak negatif seperti stres dan frustrasi. Oleh karena itu, sangat penting bagi institusi pendidikan untuk mengidentifikasi sumber konflik dan menangani masalah sejak dini untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pembelajaran. Dengan pemahaman yang lebih mendalam tentang dinamika konflik, lembaga pendidikan dapat lebih efisien dalam mengelola hubungan antar anggotanya.

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.