Abstract

s : Incident Hacking; Data Management; Structured Reporting; Information Security;
 Abstrak Dalam era teknologi informasi yang terus berkembang, situs web pemerintah menjadi semakin penting sebagai alat komunikasi dan informasi. Namun, tantangan baru muncul terutama dalam menjaga keamanan situs web dari serangan peretasan. Tulisan ini membahas peran vital Diskominsa Aceh dalam mendukung infrastruktur TIK. Diskominsa tidak hanya mengelola infrastruktur TIK, tetapi juga sistem email Aceh Prov yang penting untuk komunikasi administratif di Aceh, serta pengelolaan domain untuk kebutuhan pemerintahan. Kendala dalam mengelola informasi insiden peretasan situs web pemerintah menjadi sorotan, termasuk sistem yang kurang mampu merekam dan mengelola informasi insidental secara efektif serta aksesibilitas yang terbatas bagi pengguna untuk melaporkan insiden secara terstruktur. Selain itu, manajemen sandi yang rumit juga menambah kompleksitas penggunaan sistem. Untuk mengatasi tantangan ini, kami mengusulkan pembangunan Sistem Informasi Insidentil Peretasan Situs Web Pemerintah Aceh. Sistem ini dirancang untuk memberikan akses terstruktur bagi pengguna dalam melaporkan insiden peretasan dengan lebih efektif. Dengan tiga peran pengguna yang jelas - pengunjung, pengguna biasa, dan admin - diharapkan manajemen insidentil terkait peretasan situs web pemerintah Aceh dapat meningkat secara signifikan. Fitur lupa sandi yang mudah diakses dan login menggunakan email akan diperkenalkan untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan pengguna. Dengan solusi ini, diharapkan dapat tercapai respons yang cepat dan efisien terhadap insiden peretasan, serta meningkatkan keamanan dan keandalan situs web pemerintah Aceh. Sistem ini juga akan memberikan landasan yang kokoh dalam menangani situasi serupa di masa depan, dengan adanya dokumentasi dan pelaporan yang terstruktur. Langkah ini akan memperkuat pemerintahan digital dan meningkatkan layanan publik di Provinsi Aceh.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call