Abstract

Semakin bertambahnya jumlah mahasiswa, maka pelayanan dalam hal akademik di universitas juga dituntut lebih baik. Saat ini di Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret masih membuat surat Surat Keterangan Aktif Kuliah, Surat Keterangan Bebas Tanggungan Beasiswa, dan Surat Rekomendasi dengan cara membuat satu persatu jika ada permohonan dari mahasiswa yang bersangkutan. Prosesnya pun terbilang lama yaitu 1 sampai dengan 3 hari kerja. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah sistem yang dapat digunakan oleh mahasiswa untuk mengajukan surat keterangan yang dibutuhkan secara online. Hal ini diharapkan dapat menambah efektifitas kegiatan pengajuan, validasi, hingga cetak surat yang dibutuhkan oleh mahasiswa. Dengan adanya sistem tersebut diharapkan dapat mempercepat dan mempermudah proses surat yang dibutuhkan mahasiswa.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call