Abstract

Distrik Pariwari merupakan distrik yang memiliki produksi perikanan tangkap tertinggi setelah Distrik Fakfak Tengah. Samosa ikan tongkol merupakan hal yang baru bagi masyarakat Fakfak, bahan bakunya sangat mudah diperoleh dan harganya murah. Untuk itu, samosa ikan tongkol dapat dijadikan sebagai ide usaha kuliner masyarakat setempat termasuk kelompok wanita yang tergabung dalam Ikatan Wanita Sulawesi Selatan Kabupaten Fakfak (IWSS). Masalah yang dihadapi oleh mitra (IWSS Fakfak) adalah rendahnya pengetahuan dan keterampilan mengenai pengolahan dan pengemasan samosa ikan tongkol. Tujuan pengabdian ini untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mitra dalam pengolahan dan pengemasan samosa ikan tongkol yang bisa dijadikan sebagai ide bisnis kuliner. Kegiatan ini dilaksanakan dengan metode pelatihan dan pendampingan. Hasil kegiatan PKM ini adalah mitra dapat menambah ilmu pengetahuan dan keterampilan dalam hal pengolahan dan pengemasan samosa ikan tongkol yang berpeluang besar untuk dikembangkan sebagai ide usaha kuliner.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.