Abstract

Eksistensi Desa Wisata Kertalangu sebagai daya tarik wisata semakin terlihat ketika desa wisata tersebut mendapatkan penghargaan Promosi Desa Wisata Nusantara pada tahun 2022. Namun terlihat masih minimnya perawatan dan pemeliharaan menyebabkan kerusakan terhadap fasilitas pendukung wisata. Hasil dari pra-survey yaitu sebagian besar responden berniat untuk berkunjung kembali ke Desa Wisata Kertalangu dengan faktor yang mempengaruhi yaitu perasaan aman dan keunikan dari desa wisata, serta 83,33 persen responden menyatakan bahwa mendapatkan apa yang diinginkan ketika berkunjung ke Desa Wisata Kertalangu. Analisis data pada penelitian ini yaitu aplikasi SEM yang disertai uji VAF pada 91 responden. Keseluruhan model variabel dalam pengujian hipotesis secara langsung ini memperoleh nilai Path Coefficient yang positif. Dalam pengujian hipotesis secara tidak langsung, kepuasan wisatawan memiliki peran memediasi secara positif dan signifikan pengaruh citra destinasi terhadap niat berkunjung kembali, begitu pula pada pengaruh pengalaman wisatawan terhadap niat berkunjung kembali.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call