Abstract

Abstrak
 Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hasil belajar siswa dalam pembelajaran cerita pendek dengan menggunakan model pembelajaran Think pair Share (TPS). Penelitian ini dilaksanakan di kelas IX-D SMP Negeri 4 Mimika dengan jumlah 36 peserta didik dan dilakukan melalui 2 (dua) siklus. Secara klasikal kemampuan peserta didik dalam menelaah struktur dan aspek kebahasaan teks cerita pendek pada siklus I mencapai nilai rata-rata 74,06 dari 62,14 sebelum dilakukan tindakan. Hal ini berarti terjadi peningkatan sebesar 11,92 atau 19,44% . Pada siklus II nilai rata-rata mencapai 84,44, berarti terjadi peningkatan sebesar 10,38 atau 13,88 %. Hal ini berarti penggunaan model Pembelajaran Think Pair Share (TPS) dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IX-D SMP Negeri 4 Mimika khususnya dalam pembelajaran menelaah struktur dan apek kebahasaan teks cerita pendek.
 Kata Kunci: struktur dan aspek kebahasaan, teks cerita pendek, model think pair share

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call