Abstract

SMKN (Sekolah Menegah Kejuruan Negeri) I Lamongan yang terletak di pusat Kota Lamongan merupakan sekolah yang hingga saat ini telah menyediakan 4 bidang keahlian dengan rincian 11 program keahlian didalamnya. Demi mendukung CoE, pihak SMKN I Lamongan telah membangun dan meresmikan hotel setara bintang tiga dengan nama edOTEL SKALA. Terdapat beberapa permasalahan di SMKN 1 Lamongan diantaranya: SDM dan peralatan untuk manajemen pemasaran secara digital untuk penginapan edOTEL SKALA yang belum efisien; Manajemen presensi bagi tata kelola SDM belum optimal, serta monitoring terhadap mereka belum efektif. Untuk menyelesaiakan peramsalahan mitra, tim pengabdian kali ini menggunakan perencanaan program pengabdian masyarakat pada mitra bersifat model bottom-up (keadaan permasalahan lapangan-keputusan penanganan). Hasil kegiatan pengabdian masyarakat yang telah dilakukan menghasilkan beberapa hal yang dapat membantu mitra. Pertama adalah dengan membantu melakukan pengadaan alat yakni 1 set peralatan digital marketing dan juga telah melakukan pembinaan untuk menggunakan peralatan pendukung digital marketing terhadap guru, staff, maupun siswa-siswi program keahlian perhotelan. Selanjutnya melaksanakan pembinaan yang menghasilkan peningkatan kemampuan digital marketing pada program keahlian Perhotelan melalui kolaborasi dengan program keahlian Pemasaran dan Desain Komunikasi Visual. Kedua yakni membantu pembuatan dan penerapan dashboard untuk presensi program keahlian perhotelan di SMKN 1 Lamongan. Hal ini bertujuan untuk melakukan pengembangan dashboard presensi agar presensi tidak dilaksanakan secara manual.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call