Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik dan guru masih menggunakan metode pembelajaran ceramah dan tanya jawab pada pembelajaran IPA kelas 4 SDN 12 Pontiank Timur. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hasil belajar peserta didik di awal, akhir, dan bagaimana pengaruh strategi Guide Note Taking dibantu media video animasi motion graphic. Metode yang digunakan kuantitatif eksperimen dengan rancangan "nonequivalent control group design". Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas 4 Sekolah Dasar Negeri 12 Pontianak Timur. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas 4A sebagai kelas kontrol dan kelas 4B sebagai kelas Eksperimen. Data dikumpulkan dengan menggunakan lembar observasi, lembar tes dan dokumentasi. Hasil rata-rata hasil pretest kelas kontrol adalah 67,976, sedangkan kelas eksperimen adalah sebesar 75,35. Sedangkan posttest kelas kontrol adalah sebesar 76,68, dan kelas eksperimen adalah sebesar 89,59. Berdasarkan hasil uji hipotesis menggunakan SPSS diperoleh nilai (sig) sebesar 0,004 < dari 0,05. Menunjukkan terdapat perbedaan rata-rata antar sampel penelitian. Berdasarkan hasil olahan effect size, diketahui nilai cohen`s d effect size 0,60 termasuk ke dalam kriteria sedang. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh strategi Guide Note Taking dibantu media video animasi motion graphic terhadap hasil belajar peserta didik yaitu 0,60 dengan kategori sedang.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call