Abstract

Kemajuan teknologi telah mendorong perubahan buku ke era digital. Bahkan pemerintah Indonesia dalam hal ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menerapkannya dalam bentuk buku elektronik sekolah atau biasa disebut BSE. Akan tetapi, e-book atau BSE di sekolah-sekolah sekarang ini, masih memiliki kelemahan-kelemahan yang patut disempurnakan. Salah satunya melalui e-book dalam format flipbook. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan penggunaan media sains flipbook dalam pembelajaran IPA di Sekolah Dasar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang dilaksanakan di kelas V SDN Cemara Dua Surakarta, SDN Mangkubumen Lor No.15 Surakata, dan SDN Mangkubumen Kidul No.16 Surakarta tahun pelajaran 2016/2017. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan triangulasi data atau sumber yaitu melalui observasi, wawancara, dan studi dokumenter. Analisis data yang dilakukan dimulai dari tahap pengumpulan data, pereduksian data, penyajian data, sampai dengan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media sains flipbook dalam pembelajaran IPA di Sekolah Dasar dapat digunakan secara maksimal apabila Sekolah Dasar tersebut memiliki fasilitas atau sarana yang mendukung, seperti PC, LCD, dan sound sistem serta sumber daya guru dan siswa yang baik dalam bidang teknologi minimum menguasai keterampilan dasar pengoperasian komputer. Selain itu, penggunaan media flipbook harus digunakan sesuai dengan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai, sehingga keefektifan penggunaan media flipbook dapat dirasakan secara optimal

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.