Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis permainan ular tangga pada materi sumber energi untuk siswa kelas IV SD Negeri Kasongan. Metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model ADDIE. Pengembangan media ini dilatarbelakangi oleh kurangnya inovasi dalam penggunaan media pembelajaran di sekolah tersebut. Media ular tangga dikembangkan dalam bentuk banner berukuran 3x4 meter dengan pion dan dadu berbentuk boneka. Validasi produk dilakukan oleh ahli pembelajaran dan materi serta ahli media. Hasil validasi menunjukkan bahwa media pembelajaran ini sangat layak digunakan, dengan persentase 80,56% dari ahli pembelajaran dan materi, serta 81,25% dari ahli media. Uji coba dilakukan pada 25 siswa kelas IV SD Negeri Kasongan. Hasil menunjukkan bahwa siswa sangat antusias dalam menggunakan media ini, dan guru memberikan respon positif terhadap peningkatan motivasi belajar siswa. Kesimpulannya, media pembelajaran ular tangga ini terbukti efektif dan sangat layak digunakan untuk meningkatkan pemahaman dan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran IPA materi sumber energi.
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have
Similar Papers
Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.