Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh laporan keberlanjutan terhadap kinerja keuangan perusahaan. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2019-2021. Pemilihan sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yang terdiri dari 66 data. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data sekunder yang diperoleh dari situs resmi masing-masing perusahaan dan situs www.idx.co.id. Data penelitian ini diolah dengan menggunakan Partial Least Square Regression dengan bantuan SmartPLS 3.3.5. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dimensi ekonomi berpengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan. Sedangkan untuk dimensi lingkungan dan dimensi sosial tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call