Abstract

Abstrak: Radiasi sinar UV merupakan salah satu penyebab terjadinya photoaging. Minyak biji anggur merupakan salah satu bahan alam yang mengandung antioksidan dengan mekanisme penghambatan aktivasi Mitogen-Activated Protein Kinase (MAPK) dan jalur Nuclear Factor kB (NF-kB). Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui pengaruh penambahan PEG 4000 terhadap stabilitas fisik sediaan pembersih wajah basis salep larut dalam air mengandung nanoemulsi m/a minyak biji anggur. Formulasi pembersih wajah basis salep larut dalam air dibuat dengan variasi konsentrasi PEG 4000 (13%, 17% dan 20%). Evaluasi sediaan pembersih wajah basis salep larut dalam air yang dilakukan meliputi uji organoleptik, pH, viskositas, daya sebar, dan uji stabilitas. Hasil evaluasi sediaan menunjukan bahwa F2 yang mengandung nanoemulsi m/a minyak biji anggur (Minyak Biji Anggur 1%, Tween 80 22,5 %, Gliserin 7,5% dan Aquademineral 69 %) sebanyak 33,5 %, PEG 4000 17 %, PEG 400 20 %, Asam stearat 13 % , TEA (Triethanolamin) 3 % dan Triethylhexanoin ad 100% merupakan formula terbaik dengan hasil kemampuan penyebaran 0,1828 ± 0,02 cm/g, pH 8,48 ± 0,01 dan viskositas 460.00 ± 20.00 dPas. Berdasarkan hasil evaluasi dapat dinyatakan bahwa F2 memiliki efektivitas pembersih wajah yang baik dan dari hasil uji stabilitas dapat dinyatakan bahwa F2 stabil secara fisik.
 Kata kunci: minyak biji anggur, nanoemulsi, pembersih wajah, basis salep larut dalam air

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call