Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya pengaruh model pembelajaran Student Facilitator And Explaining terhadap prestasi belajar siswa pada sub materi klasifikasi makhluk hidup di SMP N 12 Sepauk. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain nonequivalent control group design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SMPN 12 Sepauk yang berjumlah 50 siswa. Sampel ditentukan dengan teknik purposive sampling. Data prestasi belajar siswa dikumpulkan dengan tes objektif bentuk pilihan ganda biasa. Analisis hasil pengamatan terhadap keterlaksanaan model pembelajaran Student Facilitator And Explaining yang ditinjau dari guru dan siswa terlaksana dengan kategori baik. Hasil penelitian menunjukan thit > ttab, yaitu 3,16 > 2,01 (pada taraf signifikansi 5%) artinya model pembelajaran Student Facilitator And Explaining berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa pada sub materi klasifikasi makhluk hidup di SMP N 12 Sepauk dan besarnya effect size 0,63 menunjukan bahwa model pembelajaran ini berpengaruh sedang terhadap prestasi belajar siswa pada sub materi klasifikasi makhluk hidup di SMP N 12 Sepauk.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.