Abstract

Minat belajar dan kecerdasan emosional memiliki pengaruh yang penting dalam hasil belajar seseorang. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui bagaimana kecerdasan emosional dan minat belajar mahasiswa Pendidikan Matematika FKIP Universitas Tanjungpura serta untuk mengetahui adanya pengaruh kecerdasan emosional dan minat belajar terhadap IPK mahasiswa Pendidikan Matematika FKIP Universitas Tanjungpura. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif. Di penelitian ini sampelnya adalah mahasiswa semester 4 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Tanjungpura. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan bahwa kecerdasan emosional dan minat belajar mempunyai pengaruh pada indeks prestasi kumulatif mahasiswa. Dalam penelitian ini, didapati bahwa kecerdasan emosional dan minat belajar subjek penelitian berada di tingkat menengah. Dari hasil analisis data yang telah dilakukan di penelitian ini, didapati bahwa kecerdasan emosional mempunyai pengaruh yang cukup pada IPK mahasiswa sedangkan minat belajar mempunyai pengaruh yang kecil terhadap IPK mahasiswa.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call